Sebanyak 14 siswa Mandrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Pekanbaru menang dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Provinsi Riau tahun 2022. Mereka yang menang akan mewakili Provinsi Riau pada OSN tingkat Nasional pada bulan Oktober mendatang.

Berdasarkan data Dinas Pendidikan Riau, ada 9 bidang mata pelajaran yang diperlombakan pada OSN tingkat provinsi ini. Ada 52 siswa yang menjadi pemenang sekaligus yang akan mewakili Riau pada OSN tingkat nasional tahun ini.

Dari 52 siswa yang lolos, MAN 2 Pekanbaru menjadi sekolah paling banyak meloloskan siswanya pada OSN tahun ini. Bahkan, siswa MAN 2 Pekanbaru yang lolos mengikuti semua bidang. Hebatnya lagi, dalam satu bidang ada dua siswa MAN 2 Pekanbaru yang lolos.

Siswa MAN 2 Pekanbaru yang lolos itu yakni, M Adhito Prawidya (Astronomi, M Iqbal Maulana Zita (Biologi), Raisya Tri Cahyani (Ekonomi), Najwa Nafisah Putri (Ekonomi), M Akeel Sis Areliano (Fisika), Diandra Khalil Ramadhan (Geografi), Arifin Zuhdi (Geografi).

Kemudian, M Naufal Muzaki (Informatika), M Arkan Anzuye (Informatika), Ashil Nadhifa (Kebumian), Nadya Aisyah Abdallah (Kebumian), M A’fif Al Amin (Kimia), Kaisa Kamila Putri Purnomo (Kimia), dan Khairul Umam (Matematika).

Atas prestasi dan capaian siswa tersebut, Kepala Sekolah MAN 2 Kota Pekanbaru Ghafardi, sangat bersyukur. Dirinya juga mengucapkan selamat kepada siswa yang lolos dan para guru yang membibing mereka.

“Alhamdulillah hari ini kita sudah dapat informasi dari hasil OSN. Dari hasil itu alhamdulillah anak-anak kita yang kemarin pada awalnya di tingkat provinsi menuju nasional berhasil 14 orang,” ujar Ghafardi, Sabtu (10/9/2022).

Ia juga berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan ini. “Terimakasih kepada seluruh pihak, terutama kepada pembina, dan semua guru MAN 2 Pekanbaru yang telah men-support untuk kegiatan ini. Dan alhamdulillah hari ini kita tahu hasilnya,” ulasnya.

Ia berharap, siswa yang akan mewakili Provinsi Riau pada OSN tingkat Nasional 3-8 Oktober 2022 mendatang dapat meraih hasil yang terbaik dan membanggakan.

Berdasarkan rekap data peserta yang berhasil lolos menuju KSN 2002 tingkat Nasional, MAN 2 Kota pekanbaru menempati peringkat pertama perwakilan terbanyak dari Provinsi Riau dengan jumlah 14 peserta. (Halloriau)

Related posts